Info Paling Banyak Dihinggapi Kuman

Info Paling Banyak Dihinggapi Kuman | Info Paling Banyak Dihinggapi Kuman Penyakit yang disebabkan oleh bakteri dapat menyerang Anda kapan saja karena di sekitar Anda banyak barang yang ternyata menjadi tempat berkembang biaknya bakteri. Anda harus mewaspadai penyebaran bakteri ketika Anda menyentuh barang tertentu.



Berikut 10 titik di sekitar Anda yang paling banyak dihuni oleh bakteri, seperti dilansir dariyoubeauty, Selasa (26/6/2012)

1. Sikat gigi

Kuman berkembang di lingkungan yang lembab seperti sikat gigi Anda. Penelitian pada tahun 1970 mengungkapkan fakta bahwa setiap kali Anda menyiram toilet, akan ada bakteri yang mencuat ke udara.

Sehingga sikat gigi yang Anda letakkan di pinggir bak mandi akan dihinggapi dngan mikroba. Untuk melindungi kesehatan mulut Anda, ganti sikat gigi Anda setiap tiga sampai empat bulan dan tutuplah toilet ketika disiram.

2. Perhiasan

Ada alasan mengapa dokter dan perawat meminta pasien melepaskan perhiasan ketika akan menjalani operasi. Sebuah studi pada tahun 1997 menemukan bahwa orang yang mengenakan cincin membawa kuman yang lebih banyak bahkan setelah mencuci tangan daripada orang yang tidak mengenakannya.

3. Tikar yoga

Tikar yoga penuh dengan bakteri karena selalu kontak dengan kaki yang berkeringat. Oleh karena itu, lebih baik untuk membawa sendiri tikar yoga Anda dari rumah daripada menggunakan tikar yang telah dipakai orang lain di tempat senam. Rajinlah mencuci tikar atau gunakan alat penyemprot antibakteri sebelum menggunakannya.

4. Bantal

Bantal merupakan salah satu tempat berkembangnya jamur, bakteri dan tungau yang dapat menyebabkan alergi. Beberapa studi bahkan telah menunjukkan bahwa bantal adalah salah satu sumber infeksi terbesar di rumah sakit. Cucilah bantal Anda secara teratur agar terhindar dari bakteri.

5. Keyboard komputer

Dalam beberapa kasus, keyboard telah ditemukan memiliki tingkat bakteri yang lebih tinggi dibandingkan dudukan toilet. Pekerja kantoran menghabiskan waktu seharian menyentuh keyboard, kemudian menggunakan tangannya untuk makan dan bersin. Selalu cuci tangan Anda ketika akan makan siang di kantor dan setelah menyentuh keyboard.

6. Tas

Ketika Anda bepergian, Anda mungkin akan meletakkan tas di lantai restoran, wastafel toilet, dan kursi di dalam bus dan tanpa Anda sadari tempat-tempat tersebut penuh dengan kuman. Para peneliti telah menemukan bahwa ada sekitar 6,7 juta bakteri di satu tas saja.

7. Pompa bensin

Sebuah studi pada tahun 2011 menemukan bahwa 71 persen dari pompa bensin mengandung bakteri dalam konsentrasi yang cukup tinggi untuk menyebabkan penyakit. Ketika Anda bersentuhan dengan pompa bensin di SPBU, cucilah tangan Anda atau gunakan pembersih tangan antiseptik.

8. Tombol mesin atm

Sebuah studi menemukan bahwa tombol-tombol mesin ATM mengandung bakteri yang berbahaya karena banyak tangan bergantian menyentuhnya setiap hari.

9. Keranjang belanja

Keranjang belanja juga penuh dengan bakteri karena dipakai bergantian oleh banyak orang. Air yang menetes dari belanjaan daging mengandung bakteri E. Coli yang akan menghuni keranjang belanjaan.

10. Spons cuci piring

Bagian dalam spons hangat dan lembab yang merupakan habitat utama bagi bakteri untuk tumbuh. Sehingga Anda mungkin dapat menyebarkan bakteri ketika mencuci piring. Ganti spons cuci piring Anda sekali setiap dua minggu.

Semoga Bermanfaat Info Paling Banyak Dihinggapi Kuman | health.detik.com

[Pariwara] Hanya 28 Orang/Hari Peluang Bisnis Paling Produktif Pencarian Sampe Akhir Bulan Juni 2012 Info Klik Disini.

No comments:

Post a Comment

Follow dulu ya sebelum Berkomentar, Terima kasih.