Informasi peluang bisnis, usaha, kerja sampingan dan berita menarik lainnya sesuai fakta dijalani.

Dahsyatnya Infrastruktur Server Facebook

Dahsyatnya Infrastruktur Server FacebookFacebook telah hampir satu dekade menjadi fenomena yang tidak bisa dilepaskan dari sejarah internet. Setelah bertahun-tahun dikuasai Google, praktis hanya Facebook saja yang berhasil merebut peringkat satu situs yang paling banyak diakses di Jagat Maya dari situs pencari tersebut. Dibalik kedahsyatan layanannya, Facebook didukung infrastruktur teknologi IT yang paling besar dan rumit saat ini.





Ingin mengintip ‘dapur’ Facebook? Simak informasi berikut ini hanya di Langitberita.
Facebook menjadi jejaring sosial dengan jumlah member terbanyak saat ini dengan lebih 845 juta pengguna pada awal tahun 2012. Setiap hari ada jutaan orang mengunggah dan mengakses foto dan video di Facebook secara simultan, 24 jam sehari, 7 hari seminggu tanpa henti. Manajemen Facebook hingga saat artikel ini ditulis telah menyediakan ruang hard disk lebih dari 100 petabyte untuk menampung data foto dan video membernya. Untuk itu, Facebook menjadi salah satu pengguna terbesar memcached dan pemilik cluster MySQL terbesar di dunia.
Selain itu para programmer Facebook juga menciptakan ‘Apache Hive’ dan ‘Hiphop for PHP’, dua teknologi yang memungkinkan proses pengolahan data supercepat. Hiphop merupakan bahasa turunan dari PHP yang terbukti lebih cepat dari bahasa PHP tradisional. Dengan Apache Hive, Facebook dapat dengan mudah meringkas dan mengurutkan data dalam jumlah sangat besar secara simultan. Dengan siklus pengembangan aplikasi yang sangat cepat, para programmer Facebook terbiasa menjalankan kode yang baru mereka buat secara langsung di internet, hanya beberapa hari setelah dibuat.
Untuk mendukung pertambahan kebutuhan infrastruktur komputer dalam skala besar, Facebook juga merancang sendiri software, jaringan server dan data centernya dari nol. Hasilnya adalah sebuah Data Center raksasa di Prineville, Oregon yang memiliki efisiensi energi yang jauh lebih baik dari data center lain pada umumnya. Selain Prineville, Facebook masih memiliki dua jaringan server raksasa di Rutherford (North Carolina) dan LuleĆ„ Data Center (Swedia). Rahasia desain infrastruktur teknologi mereka ini kemudian dilepas ke publik menjadi sebuah proyek opensource. Hal ini dilakukan untuk mendorong pengembangan inovasi industri server dunia melalui ‘The Open Compute Project’.
Semoga Bermanfaat Dahsyatnya Infrastruktur Server Facebook | langitberita.com
[Pariwara] Mencari usaha Sampingan Paling Produktif klik disini. 

Dahsyatnya Infrastruktur Server Facebook Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 komentar: