Informasi peluang bisnis, usaha, kerja sampingan dan berita menarik lainnya sesuai fakta dijalani.

Info Liur Kadal Monster Gila Bisa Obati Kecanduan Makan

Info Liur Kadal Monster Gila Bisa Obati Kecanduan MakanBanyak orang susah mengontrol nafsu makan karena sudah kecanduan, terutama terhadap makanan manis termasuk gula dan cekelat. Kini para ahli menemukan obat untuk mengatasinya, yang dibuat dari liur kadal beracun bernama Monster Gila.



Kadal beracun yang dijuluki Monster Gila (Heloderma suspectum) ini merupakan spesies kadal terbesar di benua Amerika. Ukurannya bisa mencapai 60 cm, namun pergerakannya lambat sehingga sering diburu dan lagipula bisanya tidak terlalu berbahaya bagi manusia.

Baru-baru ini, para ilmuwan dari University of Gothenbergmengujikan obat baru untuk mengatasi kecanduan makan. Obat yang diberi nama Exetadine mengandung senyawa sintetis, dengan struktur yang sangat mirip dengan senyawa exedine-4 yang terkandung dalam liur Monster Gila.

Meski baru diujikan pada tikus, obat ini menunjukkan hasil yang sangat memuaskan karena tikus-tikus uji mengalami penurunan nafsu makan yang cukup signifikan. Sebelumnya tikus-tikus itu mengalami kecanduan makan makanan manis karena mengalami gangguan metabolisme.

Pada manusia, gangguan yang sama juga dialami oleh sebagian pengidap diabetes mellitus yang jadi banyak makan atau polifagia. Jenis makanan yang memicu kecanduan umumnya memiliki rasa manis, terutama makanan bergula dan juga berbagai jenis cokelat.

Selain karena gangguan metabolisme, kecanduan makan juga sering dipicu oleh perilaku compulsive overeating atau dalam keseharian sering diistilahkan dengan 'lapar mata'. Artinya seseorang ingin makan bukan karena sedang lapar, melainkan hanya karena tertarik untuk menyantap hidangan tertentu.

"Kecanduan makanan dan kecanduan alkohol melibatkan area yang sama di otak. Karena itu kami sangat tertarik untuk mengujikan obat baru yang mengandung tiruan exedin-4 ini untuk mengatasi kecanduan alkohol," kata sang peneliti, Prof Karolina Skibicka yang mempublikasikan penelitian ini di Journal of Neuroscience, seperti dikutip dari Science Daily, Rabu (16/5/2012).


Semoga Bermanfaat Info Liur Kadal Monster Gila Bisa Obati Kecanduan Makan | health.detik.com

[Pariwara] Mencari usaha Sampingan Paling Produktif klik disini. 

Info Liur Kadal Monster Gila Bisa Obati Kecanduan Makan Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 komentar: